Health, How To, Tips

Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal

Last Updated on May 29, 2020

Beberapa hari ini, setiap melihat berita dan status sosmed, pasti ada kata โ€œThe New Normalโ€. Indonesia sudah bersiap-siap untuk menyesuaikan diri kembali dengan ketentuan baru setelah pandemi. Menurut saya, yang paling penting adalah menjaga kesehatan badan menjelang the new normal ini. Brb langsung check harga vitamin daya tahan tubuh online wkwk)

Sebagai seorang ibu yang punya balita, menjaga Kesehatan badan sekeluarga sangat amat penting untuk dilakukan. Apalagi dengan kondisi suami juga berangsur kerja kembali. Ada yang seperti ini juga kah?

Di blogpost ini, saya bagikan beberapa tips menjaga kesehatan badan, terutama di masa persiapan menjelang the new normal ini.ย  Apa saja tips yang bisa dengan mudah diterapkan di rumah? Silakan baca terus ya.

1. Tetap Melakukan Protokol Kesehatan yang Berlaku

Jangan mentang-mentang the new normal sudah ada, kita sudah bisa kembali ke kondisi old normal ya. Namanya juga new normal. Kita mencoba kembali lagi ke kondisi โ€œnormalโ€ dengan beberapa aturan yang baru atau โ€œnew rulesโ€.

Covid-19 ini memang benar-benar sudah membuat semuanya berubah. Setidaknya sampai ada vaksin yang bisa disebarluaskan dan bisa didapatkan oleh masyarakat luas. Dengan masih beredarnya penyakit ini, maka kita tetap harus mawas diri dalam melakukan kegiatan sehari-hari.

Baca   Hal yang Diajarkan Kepada Anak Agar Terhindar dari Covid-19

Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal

Beberapa protokol kesehatan yang telah direkomendasikan oleh pemerintah dan juga WHO masih perlu dilaksanakan. Apalagi jika kita mau aktif kembali di masa transisi pandemic ini. Beberapa protokol kesehatan yang tidak boleh diabaikan adalah :

  • Memakai masker ketika keluar rumah
  • Cuci tangan dengan sabun + air, atau hand sanitizer
  • Social distancing
  • Batuk dan bersin dengan benar
  • Keluar JIKA PERLU. Kalau tidak perlu-perlu amat, diharapkan tetap di rumah saja

Ingat, ini untuk kebaikan diri sendiri sekaligus kebaikan sesama ya. Ga boleh egois. Titik.

2. Istirahat yang Cukup

Selain melakukan protokol kesehatan diatas, istirahat yang cukup ini penting banget. Tubuh kita butuh waktu untuk recharge dan juga memperbaiki diri kembali. Pastikan bahwa jam tidur atau jam istirahat kita cukup setiap harinya.

Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal
Courtesy of Pixabay

Hal ini juga berlaku meskipun kita WFH di rumah, tapi ingat bahwa perlu juga untuk menerapkan waktu istirahat yang efektif. Jangan tetap di depan layer ya. Selain buat orang tua, hal ini juga penting dilakukan anak-anak juga. Jangan sampai terlalu sering di depan gadget, jadi jam istirahat jadi berubah. *self-reminder*

3. Bersihkan Rumah & Barang Secara Berkala

Selain memerhatikan kondisi badan, kondisi rumah dan barang yang ada disekeliling kita juga penting loh untuk diperhatikan! Pastikan kita selalu membersihkan barang yang sering kita bawa keluar rumah seperti HP, dompet dan juga tas.ย  Setelah masuk rumah juga baju-baju pasti langsung dicuci kan ya?

Untuk mainan yang ada di dalam rumah, juga harus diperhatikan kondisinya. Jangan sampai kotor banget dan malah menjadi sarang kuman dan bakteri. Ada beberapa cara untuk membersihkan aneka macam mainan yang dimilki.

Baca   Cara Mudah Mencuci Boneka di Mesin Cuci

Kalau bisa, invest aja ke alat pembersih yang mampu membersihkan sofa, kasur dan segala macam yang ada di rumah. Pokoknya di masa ini, jangan malas bersih-bersih ya. Mau ga mau kita dipaksa jadi lebih rajin lagi di kondisi the new normal.

Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal
Courtesy of Pixabay

4. Makan Makanan Bergizi

Dengan adanya WFH, secara tidak langsung kita lebih sering masak di rumah. Setidaknya itu pengalaman saya sih, jadinya berbagai macam menu dicoba untuk dimasak dan orang serumah jadi kelinci percobaan hihihi.

Tapi jangan lupa juga untuk memperhatikan kadar gizi yang ada di dalam makanannya. Pastikan memenuhi aspek gizi seimbang yang disarankan oleh kemenkes. Ada gizi makro dan juga gizi mikro, termasuk vitamin dan mineral.

Baca   Anak Ibu Millennial Butuh Gizi Maksimal - Food For Kids Indonesia
Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal
Courtesy of Pixabay

5. Konsumsi Vitamin & Suplemen

Kalau merasa asupan gizi dan vitamin kurang, bisa juga mengonsumsi vitamin dan suplemen yang ada. Apalagi kalau merasa mulai under the weather atau tidak enak badan. Paling pas emang untuk ngeboost kondisi tubuh dengan vitamin.

Salah satu kondisi yang paling ga enak bagi saya adalah masuk angin. Emang ga ada kondisi medisnya di luar negeri ya (hahaha โ€“ kayanya hanya ada di Indonesia aja), tapi kalau badan masuk angin, DUH GA ENAK NGAPA-NGAPAIN. Bener ga?

Langsung KO deh pokoknya saya. Paling parah sih kalau sampai muntah-muntah juga. Wah itu udah masuk angin akut. Jadi males makan juga kan ya. Kalau kondisi badan ngedrop dan tidak nafsu makan, malah bisa membuat penyakit lain lebih mudah masuk.

Ini nih salah satu andalan kalau badan udah ngerasa ga enak, Tolak Angin dari PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. Produk dari Sido Muncul ini emang paling ampuh untuk meredakan perut kembung di keluarga saya.

tolak angin sido muncul Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal

Saya pribadi sih susah konsumsi langsung diminum hahaha, maklum kadang ga kuat sama rasanya kalau badan lagi ga enak. Jadi paling pas adalah dicampur di teh manis hangat. Langsung deh berasa hangat badannya. Dibawa tidur lebih mudah dan pas bangun, badan langsung segar lagi ๐Ÿ˜€

Ternyata di dalamnya ada ekstrak adas, kayu ules, daun cengkeh, jahe, daun mint dan juga madu. Pantesan badan jadi jauh lebih enak. Semuanya telah melalui uji toksisitas subkronik dan uji khasiat. Jadi memang sudah terbukti memelihara dan menjaga daya tahan tubuh.

komposisi tolak angin sido muncul Tips Menjaga Kesehatan Badan Menjelang The New Normal

Malah ada dalam bentuk serbuk dan kaplet juga, cocok buat traveling. Kalau ga mau ribet minum yang versi cair. Siapa yang wajib bawa Tolak Angin juga pas pergi? Cung! Hehehe sama kitaaa. Malah sekarang bisa langsung dibeli di sidomunculstore.com, lebih mudah!

Sekian beberapa cara dan tips ala saya untuk menjaga kesehatan badan menjelang the new normal. Jangan lupa juga ikhtiar ini dibarengin dengan banyak berdoa. Semoga kita semua sehat-sehat selalu ya ๐Ÿ˜Š

RELATED POST

4 Comments

  1. semua sudah harus bersiap siap

  2. Hastira says:

    makasih tispnya

  3. Hastira says:

    makasih tipsnya

  4. Selain memerhatikan kondisi badan, kondisi rumah dan barang yang ada disekeliling kita juga penting loh untuk diperhatikan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.